Jumat, 24 Desember 2010

Manfaat Petai Cina/Selong (Peuteuy Selong)

Manfaat Petai Cina/Selong (Peuteuy Selong)


Petai Cina
(Leucaena leucocephala, Lmk. de wit)
Sinonim :
Leucaena glauca, Benth.

Familia :
Mimesaceae


Uraian :
Petai cina (Leucaena leucocephala) adalah tumbuhan yang memiliki batang pohon keras dan berukuran tidak besar. Daunnya majemuk terurai dalam tangkai berbilah ganda. Bunganya yang berjambul warna putih sering disebut cengkaruk. Buahnya mirip dengan buah petai (Parkia speciosa) tetapi ukurannya jauh lebih kecil dan berpenampang lebih tipis. Buah petai cina termasuk buah polong, berisi biji-bibji kecil yang jumlahnya cukup banyak. Petai cina oleh para petani di pedesaan sering ditanam sebagai tanaman pagar, pupuk hijau dan segalanya. Petai cina cocok hidup di dataran rendah sampai ketinggian 1500 meter di atas permukaan laut. Petai cina di Indonesia hampir musnah setelah terserang hama wereng. Pengembangbiakannya selain dengan penyebaran biji yang sudah tua juga dapat dilakukan dengan cara stek batang.




Nama Lokal :
Petai cina (Indonesia), Kemlandingan, Lamtoro (Jawa); Palanding, Peuteuy selong (Sunda), Kalandingan (Madura);




Penyakit Yang Dapat Diobati :
Diabetes melitus, Cacingan, Gairah seks, Luka baru dan bengkak; Tluseben (kasura);

Pemanfaatan :
1. Diabetes Melitus
Bahan: Biji petai cina yang sudah tua dan kering;
Cara membuat: digoreng tanpa minyak dan ditumbuk halus (dibuat bubuk). Kemudian ambil 1 sendok dan diseduh dengan air panas (seperti membuat kopi).
Cara Menggunakan: diminum 1 kali sehari 1 gelas dan dilakukan secara teratur.

2. Cacingan
Bahan: Biji petai cina yang sudah tua dan kering;
Cara membuat: digoreng tanpa minyak dan ditumbuk halus (dibuat bubuk). Kemudian ambil 1 sendok dan diseduh dengan ½ - 1 gelas air panas (seperti membuat kopi).
Cara Menggunakan: diminum menjelang tidur malam.


3. Meningkatkan gairah seks
Bahan: 1 sendok petai cina, 1 sendok bubuk merica hitam, 2 butir kuning telur ayam kampung mentah dan 1 sendok madu;
Cara membuat: semua Materials tersebut dioplos sampai merata
Cara Menggunakan: diminum sekaligus

4. Luka baru dan bengkak
Bahan: daun petai cina secukupnya
Cara membuat: ditumbuk halus atau dikunyah
Cara Menggunakan: ditempelkan pada bagian yang luka / bengkak

5. Tlusuben (benda-benda yang masuk ke dalam daging: kayu, bambu)
Bahan: daun petai cina yang masih muda dan terasi dapur;
Cara membuat: daun petai cina ditumbuk halus dan ditambah terasi dapur secukupnya, diaduk sampai merata;
Cara Menggunakan: ditempelkan pada bagian yang sakit, kemudian dibalut dengan kain pembalut.

6. Eksim

Bahan :daun petai cina secukupnya, kapur sirih dan garam dapur

Cara Membuat : Ambillah segenggam pucuk daun petai cina, remas-remaslah dengan sedikit kapur sirih dan seujung kuku garam dapur. Remas sampai hancur dan kemudian tempelkan ramuan tersebut pada bagian tubuh yang terkena penyakit eksim lalu balut dengan rapi. Jika dilakukan paling lama satu minggu dengan teratur, maka eksim tersebut akan kering dan sembuh tidak akan kumat lagi.


Komposisi :
KANDUNGAN KIMIA : Biji dari buah polong petai cina (Leucaena leucocephala) yang sudah tua setiap 100 gram mempunyai nilai kandungan kimia berupa : - Kalori 148 kalori, - Protein 10,6 gram, - Lemak 0,5 gram, - Hidrat arang 26,2 gram, - Kalsium 155 miligram, - fosfor 59 gram, - Zat besi 2,2 gram, - Vitamin A 416 SI, - Vitamin B1 0,23 miligram - Vitamin C 20 miligram.


Sumber : www.http://artikel-alternatif.blogspot.c...i-cina_05.html
Penulis : admin

Jumat, 26 November 2010

Jadwal Ujian Akhir Semester Ganjil

Jadwal Kegiatan Ujian Akhir Semester Ganjil

Agenda Kegiatan Akhir Semester Ganjil

Sesuai dengan kalender pendidikan 2010/2011, maka kami informasikan uraian kegiatan di sekolah sebagai berikut :
1. Rencana jadwal Ulangan Umum dilaksanakan tanggal 13 s.d 17 Desember 2010
2. Pembagian Raport tanggal 24 Desember 2010
3. Libur semester tanggal 27 s,d 08 januari 2011
4. Masuk sekolah semester Ganjil tanggal 10 Januari 2011
Demikian kami sampaikan untuk perubahan ataupun kegiatan lainnya yang belum tercantum akan di informasikan lebih lanjut melalui sekolah.

Sabtu, 23 Oktober 2010

Pembagian Hasil Belajar tengah semester

Informasi Pembagian lembar hasil belajar siswa tengah semester ganjil tahun pelajaran 2010-2011 dilaksanakan:

hari : Sabtu tanggal 22 Oktober 2010
waktu : Setelah kegiatan Pengembangan Diri/Pukul : 11.00

bagi siswa yang belum tuntas segera melakukan penjadawal remedial bersama guru mapel masing-masing.

Selasa, 12 Oktober 2010

Lesson Study

Tahun Pelajaran 2010-2011 ini Kabupaten Bandung sedang mengimplementasikan Lesson Study, demikian pula guru-guru di SMPN 2 Cilengkrang sedang mencoba mengimplentasikan LS melalui kegiatan MGMP dan Open Class, Jika anda ingin lebih jelas tentang lesson study klik di sini

Senin, 06 September 2010

Selamat Iedul Fitri

Allahuakbar(9x)
La ilahailallahu wallahuakbar Allahuakbar walillah ilham
Lebaran sebentar lagi, tinggal menghitung hari...
Minal Aidin Wal Faizin Mohon maaf Lahir Bhatin..
moga Puasa Kita selama bulan romadhan di terima disis Allah..
amien...

“Tiada pemberian terindah dan perbuatan termulia selain maaf dan saling memaafkan” Kami Keluarga Besar SMPN 2 Cilengkrang Mengucapkan SELAMAT IDUL FITRI 1431H” Minal Aidzin Wal Faidzin. Teriring salam dari dan tuk keluarga.”

Jumat, 25 Juni 2010

Pengumuman Pembagian Buku Raport

Ass. Wr. Wb.
Pembagian buku Raport/Laporan Hasil Belajar dilaksanakan pada;
hari : sabtu
tanggal : 26 Juni 2010
tempat : Kampus SMPN 2 Cilengkrang

Informasi Libur Semester Genap dari tanggal 28 Juni 2010 sampai dengan
tanggal 11 Juli 2010, Masuk sekolah tanggal 12 Juli 2010.

wass.
Admin

Senin, 14 Juni 2010

Penerimaan Siswa Baru/ PPDB 2010-2011

SMPN 2 Cilengkrang Pada Tahun Pelajaran 2010-2011, rencananya akan menerima calon siswa baru kelas 7, rencananya adalah 4 rombongan belajar untuk pendaftaran;

a. Jalur Prestasi mulai tanggal 15 s.d 19 Juni 2010
dengan membawa : - Surat keterangan dari sekolah asal serta piagam/sertifikat penghargaan lainnya

b.Jalur Keluarga Tidak Mampu/ penerima BLT, JAMKEMAS/GAKINDA/PKH 21 s.d 26 Juni 2010 dengan membawa : surat keterangan dari sekolah asal, Kartu peserta/ surat keterangan dari RT, RW atau SKTM dari Kecamatan

c. Jalur Akademik atau UASBN tanggal 28 s.d 03 Juli 2010 dengan membawa :
-Surat keterangan dari sekolah asal serta nilai USBN.
-Tamat dan Lulus SD/MI/Paket A dibuktikan dengan Ijazah atau Hasil Ujian SD/MI/PaketA.
-Berkelakuan baik dan tidak terlibat kenakalan remaja/penyalahgunaan napza, tawuran yang dinyatakan dalam daftar pribadi/ Surat keterangan kelakuan baik.

Sesuai dengan surat keputusan Bupati Bandung jika belum memenuhi kuota maka pendaftaran dan penyaluran dapat dilaksanakan tanggal 05 Juli s.d 09 Juli 2010

Untuk informasi yang lebih lengkapnya silahkan menhubungi petugas yang telah ditunjuk di sekolah pada jam kerja .

Proses Pendaftaran dan lain sebagainya gratis tidak dipungut biaya apapun.

Pengumuman hadil PPDB Jalur Prestasi dilaksanakan Tanggal 09 Juli 2010

Daftar Ulang Bagi Calon Peserta didik Baru Tanggal 09 Juli 2010

Sumber :
Keputusan Bupati KAbupaten Bandung Nomor:422/ep 210-Disdikbud/2010

Kamis, 10 Juni 2010

Hasil Lomba Guru dan Siswa Berprestasi tingkat Gugus 05 BTT

Ass. Wr. Wb.
Alhamdulillah SMPN 2 Cilengkrang pada lomba guru dan siswa berprestasi tingkat gugus tahun 2010 telah meraih:
1. Peringkat ke 2 untuk Guru Berprestasi tingkat gugus yaitu oleh Bpk. Asep atang Romli,S.pd.
2. Peringkat 3 untuk Siswa Berprestasi tingkat gugus yaitu oleh Yolanda kelas 8A
Semoga penghargaan tersebut dapat lebih memotivasi kita untuk mengembangkan kompetensi agar dimasa datang menjadi lebih baik lagi.
Wass. Wr. Wb.

absen smpn 2 cilengkrang

PLEASE LOGIN
Username
Password
smpn 2 cilengkrang